M. Riski. F
PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK BAB 6
Muhammad riski firmansah 2188203052 PBI
I. Identitas buku
a. Judul buku : Perkembangan Peserta Didik
b. Nama pengarang : Bambang Ariyanto
c. Nama penerbit : UNU Press
d. Tebal buku : 17,5cm × 25cm ; hal ; ×+257
e. Cetakan 1
f. Tahun terbitan : 2021
II. Riwayat kepengarangan
- Bambang Ariyanto
Lahir di Negeri ujung Karang, 08 juni 1987
Riwayat pendidikan : SDN 3 Negeri Ujung Karang, SMPN 1 Negeri Ujung Karang, SMK Ma'arif 1 Metro, S1 PGMI STAI Ma'arif Metro-Lampung, S2 Progam studi pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Jakarta
Pengalaman kerja : Dosen tetap UNU Lampung, Tim pengembang kurikulum SLB Harapan Ibu Metro Lampung, Tutor PAUD UT. UPBJJ Bandar Lampung
Karya : Kajian teori filsafat pendidikan anak usia dini, Dasar-dasad pendidikan anak usia dini, dan Perkembangan peserta didik.
BAB 6KARAKTERISTIK PERKEMBANGAN KOGNITIF
A. Pengertian perkembangan kognitif
Intelektual atau kognitif adalah kemampuan jiwa atau psikis yang relatif menetap dalam proses berfikir untuk membuat hubungan-tanggapan serta kemampuan memahami, menganalisa, mensistensikan dan mengevaluasi, jadi perkembangan kognitif adalah tahapan-tahapan perubahan yang terjadi dalam tentang kehidupan manusia untuk memahami, mengelola, informasi, memecahkan masalah dan mengetahui sesuatu.
B. Tahapan-tahapan kognitif
Menurut piaget, ia membagi tahap perkembangan kognitif ke dalam 4 tahap, yaitu:
Tahap 1 : sensorimotorik (0-2tahun)
Pada masa sensor motor, berkembang pengertian bahwa dirinya terpisah dan berbeda dengan lingkungannya. Anak berusaha mengkoordinasikan tindakannya dan berusaha memperoleh pengalaman melalui eksplorasi dengan indera dan gerak motorik
Tahap 2 : pra operasional (2-7tahun)
Pada fase ini anak belajar mengenai lingkungan dengan menggunakan simbol bahasa, peniruan dan permainan.
Tahap 3 : (7-11tahun)
Pada masa ini anak sudah bisa melakukan berbagai macam tugas mengkonservasi angka melalui tiga macam proses yaitu Negasi, resiprokasi, dan identitas
Tahap 4 : (11tahun-dewasa)
Pada masa ini anak sudah berpikir abstrak, hipotesis dan pada masa ini anak sudah berpikir abstrak, dan memikirkan hal-hal yang akan dan mungkin terjadi.
C. Faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan kognitif
Faktor yang turut mempengaruhi dan menentukan perkembangan intelektual antara lain kondisi organ penginderaan sebagai saluran yang dilalui kesan indera dalam perjalanannya ke otak (kesadaran) , inteligensi atau tingkat kecerdasan, kesempatan belajar yang diperoleh, tipe pengalaman, jenis kelamin dan kepribadian.
Sangat bermanfaat. SemangaAt👍🏻👍🏻
ReplyDelete